Shahih
Muslim terbagi menjadi beberapa kitab yang di dalamnya masih terbagi lagi
menjadi beberapa bab. Bisa dipastikan bahwa semua hadits yang berada di dalamnya
berderajat shahih. Oleh karena itu, Shahih Muslim pun menjadi salah satu dari
dua kitab shahih rujukan utama di dalam Islam (Ash-Shahihain) setelah Al-Qur’an.
Alhamdulillah, atas izin Allah akhirnya kami
bisa menghadirkan versi ringkasan kitab fenomenal tersebut di hadapan Anda. Kitab
ini diringkas oleh Imam Al-Hammam Abu Muhammad Abdul ‘Adzhim
bin Abdul Qawi Al-Mundziri kemudian ditahqiq oleh Syaikh Ahmad Ali Sulaiman. Kelebihan dari
kitab ini adalah bahwa pentahqiq meneliti nash dengan mentakhrij ayat, dan
mentakhrij hadits kepada kitab Shahih Bukhari dan sumber hadits dalam Shahih
Muslim. Selain itu, beliau menguatkan hadits-hadits dalam mukhtashar ini dengan
kitab Syarh Shahih Muslim karya Imam An-Nawawi.